Jurusan IPA atau IPS: Mana yang Harus Kamu Pilih Saat SMA?

Sebagai siswa SMA kelas 10 yang telah memasuki semester genap, saatnya kamu mempertimbangkan jurusan mana yang akan kamu pilih, jurusan IPA atau IPS, yang dilakukan dalam masa penjurusan. Untuk bisa menentukan pilihan jurusan, kamu bisa lakukan cara beberapa cara berikut ini. Simak ya!

Ketahui Apa Cita-citamu

Sebagai pelajar SMA, keinginanmu untuk menjalani profesi tertentu pasti semakin menguat. Hal ini bisa kamu jadikan penentu jurusan terbaik apa yang bisa kamu ambil selama di SMA, apakah itu jurusan IPA atau IPS. Pilihlah jurusan yang memudahkanmu untuk mendapatkan jalur karir atau profesi yang kamu impikan. 

Kamu boleh kok memiliki beberapa impian karir atau profesi asalkan memungkinkanmu untuk mewujudkan salah satunya terlebih dahulu. Dengan menentukan karir atau profesi mana yang menurutmu lebih menjanjikan, kamu bisa menentukan jalan untuk menggapainya.

Kenali Bakat dan Kemampuanmu

Selain memikirkan profesi dan karir apa yang akan kamu pilih untuk kamu gapai, kamu juga bisa lho menentukannya dengan mengenali bakat dan kemampuanmu di beberapa bidang. Bakat dan kemampuan yang wajib kamu kenali adalah yang kamu merasa lebih unggul dan percaya diri jika dibandingkan dengan bidang lainnya. 

Dengan mengetahui bakat dan kemampuan unggulanmu, kamu akan lebih mudah menentukan tujuan karir dan profesi. Bakat dan kemampuan bisa kamu ketahui lewat mengetahui hal-hal atau bidang apa saja yang kamu suka. Galilah kesukaan, bakat, dan kemampuanmu lebih dalam dan jangan ragu untuk terus belajar.

Bingung? Jangan Asal Ikut Teman

Sebagian dari kamu mungkin masih bingung dengan penentuan jurusan di sekolah. Jangan khawatir karena kamu tetap bisa menentukan pilihan jurusan IPA atau IPS nantinya. Jangan biarkan kebingunganmu menjadikan kamu mudah dipengaruhi oleh pilihan teman, karena bisa jadi pilihannya akan membuatmu kesulitan dalam proses menyelesaikan sekolah. Pilihlah pilihan yang bisa dan mampu kamu jalani hingga kamu lulus SMA. 

Diskusikan Pertimbanganmu ke Orang Tua

Jika kamu telah menentukan jurusan IPA atau IPS yang akan kamu ambil, maka kamu bisa diskusikan pilihanmu dengan orang tua. Pastikan kamu menyampaikan alasan pilihanmu dengan baik dan menyampaikan tujuanmu mengambil pilihan jurusan yang kamu pilih. Usahakan untuk tidak terlalu terpaku pada tuntutan orang tua karena kamu punya hak memilih sebagai individu.

Baik sebelum dan sesudah menentukan jurusan IPA atau IPS, SSC Sidoarjo tetap pilihan terbaik untuk waktu belajar tambahan kamu. Di sini, kamu akan dibimbing oleh tentor yang keren dan helpful untuk mencapai tujuanmu lolos ujian maupun masuk universitas impian. Untuk update terbaru, Follow juga akun Instagram SSC Sidoarjo. Semangat belajar ya!